Dengan analisis menyeluruh, Anda akan mampu memahami industri, kompetitor, dan sasaran Anda. Anda juga akan memperoleh pemahaman tentang strategi yang diterapkan oleh pelaku terbesar di industri Anda.
Berlandaskan tujuan bisnis yang Anda tetapkan, kami akan membantu Anda mengembangkan strategi dan mengidentifikasi berbagai milestone penting untuk bisnis Anda. Anda juga akan memperoleh pemahaman mengenai KPI yang sesuai untuk tahapan bisnis tertentu, investasi yang diperlukan, hingga berbagai kemungkinan yang perlu diantisipasi.
Kami akan membantu Anda mewujudkan konsep UX/UI yang paling efektif dan menyediakan konten yang tepat untuk situs web Anda. Dengan begitu, Anda dapat memastikan bahwa platform Anda user-friendly dan siap untuk digunakan oleh semua pelanggan.
Dalam rangka mendukung strategi e-commerce Anda, kami akan memandu Anda menentukan fungsi yang dibutuhkan untuk menjalankan proses yang optimal dan terintegrasi.
Jika ada hal yang tak perlu Anda kembangkan sendiri dari nol, maka itu adalah platform e-commerce Anda. Kami dapat membantu Anda menyederhanakan proses pembuatan e-commerce melalui penggunaan berbagai platform yang sudah tersedia agar Anda dapat memulai bisnis dengan lebih efisien.
Proses pemasaran e-commerce yang dilakukan melalui berbagai saluran pemasaran bertujuan untuk menciptakan awareness dan mendorong pembelian terhadap produk atau layanan bisnis tertentu. Pada proses ini, kami akan membantu Anda merancang strategi pemasaran yang tepat dan sesuai dengan sasaran pengunjung platform Anda.
Layanan ini akan menjawab pertanyaan “Apa saja yang harus saya lakukan dalam membangun sebuah bisnis berbasis e-commerce?”